Monday 23 March 2015

Morfologi, Anatomi dan Klasifikasi Columba livia


1. Morfologi 
        Berdasarkan hasil pengamatan pada Columba livia, secara morfologi tubuhnya terbagi atas 4 bagian yang terdiri dari Caput (kepala), cervix (leher), truncus (badan) dan caudal (ekor). bagian caput terdapat rostrum (paruh). Tipe paruh pemecah biji-bijian, nostril, organon visus dengan membran niktitans. bagian cervix terdapat bulu tetrices. Bagian truncus terdapat alat ekstremitas atas berupa sayap (ala). bagian sayap tertutupi oleh remiges. terdapat 2 jenis remiges pada sayap yaitu remiges primae yang melekat secara digital pada digiti dan secara metacarpal pada metacarpalia, remiges secundariae melekat secara cubital pada radio-ulna. Selain itu, terdapat Parapterum yang menutupi daerah bahu dan ala spuria yang menempel pada paluk (ibu jari). Alat ekstremitas bawah berupa sepasang kaki yang memiliki falcula (kuku), falcula merupakan derivat dari epidermis. Kaki Columba livia termasuk kaki tipe petengger. Pada bagian caudal terdapat retrices (bulu ekor) yang memiliki vexillum yang simetris. Adaptasi vexillum simetris ini berguna dalam keseimbangan saat terbang karena ekor digunakan sebagai kemudi/ pengarah (navigator) pada saat seekor burung terbang. 
2. Anatomi 
     Pengamatan secara anatomi Columba livia, terlihat adanya espohagus, trachea, pulmo, cor, crop, proventriculus, hepar, gizzard (rempela), pankreas, intestinum tenue, intestinum crasum, ren, ureter, dan kloaka.

  1. Sistem Pencernaan, terdiri dari cavum oris (dengan rostrum), esophagus yang panjang, crop yang berfungsi sebagai tempan penimbunan makanan, proventrikulus menghasilkan asam lambung, gizzard untuk menggiling makanan, intestinum tenue, intestinum crassum, dan berakhir pada kloaka. Kelenjar pencernaan berupa hepar, tak memiliki vesica fellea (empedu).
  2. Sistem sirkulasi, sama seperti hewan dari kelas aves lainnya yakni terdiri dari jantung beruang empat (atrium dextrum dan ventrikel sinistrum, ventrikel dextrum dan atrium sinistrum)
  3. Sistem respirasi, terdiri dari nostril, cavum nasalis, cavum oris, larynx, trakea, saccus pulmonalis anterior, pulmo, saccus pulmonalis posterior.
  4. Sistem reproduksi. Pada jantan terdapat sepasang testis bulat berwarna putih, terletak di anterior ren. Pada betina terdapat sepasang ovari, hanya yang dextum mengalami atrophis, oviduc panjang bekelok-kelok.

Klasifikasi:
Kingdom    : Animalia
Phylum       : Chordata
Classis        : Aves
Ordo           : Columbiformes
Familia       : Columbidae
Genus         : Columba
Spesies        : Columba livia
(Sumber : Jasin Maskoeri, 1992)

SUMBER : 

  • Pengamatan Langsung saat Praktikum Zoologi Vertebrata / Hari Jum'at, Pukul 08.00, 30 Mei 2014 di Green House Biologi  FMIPA UNM
  • Pengetahuan dari Pembelajaran zoologi Vertebrata. 

0 comments:

Post a Comment